GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Libatkan Polres – Kejaksaan, Bantuan Covid Terus Berproses


Bitung, Republiknews.com-  Wali Kota Bitung, Max J Lomban, saat diwawancarai para wartawan usai menghadiri Video Conference di BPU Kantor Wali Kota Bitung mengatakan, dalam merealisasikan bantuan kepada warga masyarakat Kota Bitung yang terdampak Covid-19, pihaknya melibatkan Kepolisian dan Kejaksaan sebagai pengawas dalam proses perencaraan, pelaksanaan dan evaluasi.

“Kita telah melaporkan ke Kementerian bahwa kita akan merencanakan menggeser anggaran merefocusing dan menggeser anggaran, tadi  sudah masuk dalam tayangan, dan tadi sduah saya tanyakan kepada Sekda dan sudah 50 persen sudah direalisasikan, bantuan ini terus dipantau sesuai kebutuhan,”ujarnya.

Lomban mengungkapkan, wajib hukumnya dari Polres dan Kejaksaan mendampingi setiap perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi.

“Khusus Kota Bitung, saya mau wartaan terlibat dalam pendistribusian bantuan, kalian monitor, awasi, dan dokumentasikan dalam prosesnya,”ungkap Lomban.

Terpisah, Kapolres Bitung, AKBP Winardi Prabowo membenarkan pihaknya melakukan pengawasan.

 “Kami sudah diperintahkan Bapak Kapolri untuk mengecek masalah mengawasi bantuan sosial, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, bagaimana realisasinya baik itu terhadap kwalitas dan kwantitas, saat ini tim kami sedang bekerja sampai dengan Kapolsek ditingkat bawah,”ujarnya.

Lanjut dia, pihaknya juga mengecek jumlah yang telah diserahkan, berapa yang ada dan berapa yang belum serta yang belum diserahkan.

“Kita ikut mengawasi supaya berjalan dengan baik,”ungkapnya, sambil menghimbau warga masyarakat pengguna Media Sosial agar bisa saling menjaga situasi dan kondisi dalam kondisi sekarang ini.

“Kita bersatu dalam hal melawan Covid-19, hindari terprovokasi dari berita-berita bohong dari Media Sosial, lebih baik cek ulang dan cek kebenarannya,”tutur Prabowo. (Suryo)
Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.