GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Bupati Devi Suhartoni membuka acara STQH dan melantik Dewan Hakim


Republiknews.com, Muratara
-Seleksi Tilawatil Qur’an Dan Hadist (STQH) -II Tingkat Kabupaten Musi Rawas Utara Tahun 2023 dengan tema ” Alquran dan Hadist Sumber Inspirasi Pembangunan masyarakat Bermartabat” , Secara resmi di buka Oleh Bupati Musi Rawas Utara H.Devi Suhartoni, Senin (06/03/2023).


Kegiatan STQH dilaksanankan dari tanggal 1 sampai dengan tanggal 10 maret 2023.Turut hadir Wakil Bupati H. Inayatullah, Ketua BKMT Hj. Desi Trianggeraini, Ketua TP PKK kabupaten Musi Rawas Utara Hj. Rita Suryani, anggota DPRD Muratara Masturo, ini Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan OPD, kalapas Surulangun, kapolres Muratara, Danramil, Camat, Lurah dan Kepala Desa Se-Kabupaten Muratara, Serta Kafilah Dari Seluruh Kecamatan Se-Kabupaten Muratara.


Dalam sambutannya Bupati Muratara Menyampaikan, STQH Ke II ini merupakan suatu kebahagiaan karena kita masih diberi kekuatan nikmat Oleh Allah SWT sehingga pada hari ini dapat kita laksanakan.


Kegiatan STQH Ke-II ini merupakan agenda kegiatan tahunan. Yang tujuannya untuk menguatkan Siyar Islam, dalam upaya untuk lebih membumikan Al.Qur’an, yang merupakan pedoman hidup kita yang tentunya akan menjadi sesuatu yang lebih paripurna jika kita mempelajarinya dan mengaplikasikannya dalam setiap sendi-sendi Kehidupan kita. Al-Qur’an harus menjadi pedoman dalam setiap kehidupan kita, sehingga dalam setiap langkah gerak kita, aktivitas kita selalu kokoh dalam setiap mempelajari Al-Qur’an.


“Melalui STQH ini, bukan kita jadikan sebagai kegiatan seremonial semata atau kegiatan yang sifatnya rutinitas saja. oleh karena itu, mari kita tingkatkan pemahaman kita terhadap Al-Qur’an. Sehingga dapat membangkitkan jati diri kita. Sehingga segala harapan dan keinginan kita dapat terwujud” Harap Bupati

Lanjut Bupati, Dengan kita mempelajari Al-Qur’an, kita akan mendapatkan hikmah dan nilai-nilai luhur yang terkandung didalamnya, serta melahirkan kafila-kafila yang mumpuniSelanjutnya bupati melantik Dewan Hakim, Petugas Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH).

Menurutnya, tugas dan tanggung jawab sebagai dewan hakim tidaklah muda karena berkaitan dengan harapan berbagai pihak, sebagai sosok yang telah memiliki pengetahuan yang mumpuni dibidangnya, para dewan hakim tentu akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan secara profesional dan amanah.


Selain itu, kemahiran dan kemampuan dalam menilai tingkat pencapaian para qori-qoriah peserta lomba, membutuhkan ketelitian serta kejujuran dari dewan hakim.


Seusai pelantikan ia mengungkapkan, keberadaan dewan hakim untuk suatu perhelatan seleksi tilawatil quran dan Hadist merupakan satu hal yang vital, sebab output dari pelaksanaan STQH, lahirnya sejumlah qori-qoriah, hafiz-hafizah, muhaddis muhaddisah dan para dai-daiyah, dari berbagai jenis lomba, dengan tingkat kualitas terbaik.


Setelah sambutan, Bupati kemudian membuka acara STQH ke – II tingkat Kabupaten Musi Rawas Utara ditandai dengan penabuhan bedug yang disaksikan oleh seluruh tamu undangan yang hadir.

(Adv/hanapi)


Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.