GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Hendak Balap Liar di Bulan Ramadan, Polresta Gorontalo Kota Amankan Sepuluh Unit Motor


Republiknews.com, Gorontalo
- Aksi Balap liar di Kota Gorontalo masih terjadi di bulan Ramadhan 1444 Hijriah atau 2023 Masehi.Balap liar tersebut dilakukan oleh sejumlah muda-mudi saat tengah malam menjelang waktu sahur.


Mereka menggunakan jalan umum untuk melakukan aksi Balapan liar.Sehingga Balapan liar tersebut mengganggu aktivitas Masyarakat pengguna jalan lainnya.


Menindak lanjuti laporan Masyarakat melalui layanan Hotline Hallo Kapolresta,Patroli KRYD yang dipimpin Kabag Ops Kompol Suharjo,SE menyisir 3 lokasi yang di duga menjadi ajang Balap liar


Kompol Suharjo mengatakan bahwa Patroli menyisir 3 lokasi yakni di jl.Raja Eyato,sepanjang ruas jalan Kalimadu dan depan Hotel Mega Zanur Jl.HbJasin dan berhasil mengamankan 10 unit Sepeda motor yang diduga akan melaksanakan aksi Balap liar serta 8 orang pemilik Ranmor.


"Ada sepuluh kendaraan atau Sepeda motor dan Delapan orang yang diamankan dari tiga lokasi," ujar Kompol Suharjo


Ditempat terpisah Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr.Ade Permana,S.I.K.,M.H mengatakan bahwa meningkatnya aktivitas Masyarakat di bulan Ramadhan akan disikapi dengan meningkatkan kegiatan Patroli untuk memastikan situasi Kamtibmas yang kondusif.


Seluruh kenderaan yang diamankan akan dikeluarkan pada h+7 lebaran Idul Fitri sementara untuk pengendara diberikan pembinaan dengan mengundang orang tua mereka,Ujar KBP Ade


"Saya selaku Kapolresta Gorontalo Kota meminta kepada Masyarakat agar tak segan melapor di Call Center 110,Hotline Hallo Kapolresta 082192752828 serta Call Center Polresta Gorontalo Kota 082259904911 atau kepada pihak Kepolisian terdekat jika pada Ramadhan ini terusik oleh aksi Balap liar",Tutup KBP Ade. (Riskito)

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.