GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Meriahkan Hardiknas, SMAN 2 Langke Rembong Launching Buletin Sekolah


Manggarai,Republiknews.com
-Musisi harus menciptakan musik. Pelukis harus menggoreskan lukisannya. Penyair harus menulis syairnya. Siswa mendengarkan gurunya. Guru pun mengajarkan siswanya. 


Semua peran itu dilakukan agar mencapai puncak kedamaian dalam diri setiap orang. Setiap orang harus menjadi apa yang mereka bisa jadi..."


 Pernyataan di atas diutarakan Kepsek SMA N 2 Langke Rembong Tarsi Jayagoni dalam upacara bendera memeriahkan hari pendidikan nasional 2 Mei 2023 di halaman sekolah.  


Apel bendera ini dihadiri oleh seluruh guru, tenaga kependidikan dan peserta didik. Turut hadir sebagai tamu kehormatan koordinator pengawas SMA dan SMK , Frans Borgias yang didampingi pengawas pembina, I Gede C. Widiartha, Rostan Mutis dan Karolus Koma. 


Lebih lanjut dalam sambutannya Kepsek menekankan pentingnya bobot dan kualitas seluruh warga komunitas sekolah. 


"Kita harus memberikan bobot dan nilai kualitas eksistensi kita pada tugas dan peran lembaga pendidikan sebagai garda terdepan menciptakan kualitas bagi anak bangsa. Dan pada tataran ini kita telah berperan secara maksimal dan tergambar jelas dalam berbagai indikator dan alat ukur normatif tertentu. Tidak saja berhenti di situ, jati diri dan kualitas kita dapat dilihat dari aspek lain termasuk gebrakan, dan keberanian kita untuk meraih berbagai cita-cita besar lembaga ini termasuk Penerbitan Buletin Sekolah yang sejak sekian lama diimpikan dan boleh kita banggakan bisa terwujud saat ini," kata Kepsek yang disambut tepuk tangan meriah dari seluruh peserta upacara. 


"Pada hari ini kita mengadakan peluncuran Buletin Sekolah sebagai bentuk pengakuan akan eksistensi dan keberadaan semua komponen sekolah. Kita ada dan kita berbuat sesuatu yang sungguh berarti. Setidaknya Buletin  ini dapat mewartakan kata yang enggan terucap, menyuarakan kebencian pada kata yang hilang tanpa diberi makna dan penyesalan akan kisah yang sirna tanpa berita," lanjutnya penuh semangat.


Beliau mengapresiasi seluruh tim redaksi yang telah memproses Buletin ini sampai selesai sehingga bisa dilaunching pada hari ini. Beliau mengajak semua peserta upacara untuk menyumbangkan buah pikirannya demi menyukseskan edisi berikutnya yang lebih komplit, profesional, kompetitif, aktual, kritis, akuntabel dan kreatif. 


Sementara dalam sambutannya, Korwas Frans B. Hormat mengapresiasi diluncurkannya Buletin SMAN 2 Langke Rembong.


"Ini buletin perdana. Ini sebuah terobosan yang bagus. Merdeka belajar dan merdeka mengajar harus tampak dalam inovasi yamg dibuat oleh guru dan peserta didik. Nilai ilmiah sebuah lembaga pendidikan formal salah satunya terletak pada karya-karya atau produk buletin seperti ini," ungkapnya. 


Beliau berharap agar apa yang sudah dimulai ini harus dikembangkan terus dan dikelola dengan lebih profesional dan berkualitas. Senada dengan itu, Rostan Mutis Pengawas pembina SMA/SMK di Manggarai mengatakan bahwa SMAN 2 telah melangkah lebih maju dan berani membuat terobosan. 


"Dari dulu memang sudah ada ide untuk membuat buletin sekolah tetapi belum dieksekusi. Ini momen yang tepat. Ini luar biasa," pujinya. Selanjutnya beliau menyarankan agar rubliknya ditambah, dan semua guru dan murid harus didorong untuk menuangkan pikiran mereka melalui media ini. 


Ketua OSIS SMAN 2 Langke Rembong,Varena Putri Bahagia ketika diminta komentarnya terkait diterbitkannya Buletin ini mengatakan bahwa ia bangga menjadi peserta didik di SMANDU karena selalu diberi ruang ekspresi bagi para peserta didik. 


"Saya bangga menjadi bagian dari lembaga ini. Sebagai Ketua OSIS sekaligus staf redaksi dalam Buletin ini mengapresiasi segala bentuk kerja sama yang dibangun dalam lembaga ini. Saya merasa kami sungguh-sungguh merdeka dalam menyampaikan gagasan dan pendapat. Banyak peserta didik yang mampu menulis. Dan mereka bangga karena tulisan mereka dimuat dalam buletin perdana ini," katanya penuh semangat.


 Dia berharap agar ke depan kolaborasi antara guru dan peserta didik semakin solid lagi sehingga menghasilkan produk yang berkualitas terutama produk ilmiah berupa tulisan yang dimuat dalam buletin ini. Dia juga berharap agar guru mengupayakan supaya buletin ini memiliki ISSN. 


Buletin  SMAN 2 Langke Rembong ini diberi nama S.SMANDU AJA (Suara SMAN 2 Langke Rembong Asyik, Jitu dan Akuntabel). 


Seluruh pribadi yang ada di dalam komunitas pendidikan SMANDU mampu bersuara. Setiap hari mereka bersuara. Suara-suara tersebut asyik dan pantas untuk dibagikan. 


Suara-suara tersebut merupakan fakta yang mengungkapkan kebenaran dan mengandung ilmu pengetahuan. Semua suara yang diperdengarkan kepada pihak luar bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.


 Demikianlah suara yang disuarakan dalam Buletin SMANDU. Semuanya dapat dipertanggungjawabkan dan merupakan informasi yang kontekstual.


Buletin ini akan diterbitkan dua kali dalam setahun. 




NM

Sumber Humas SMA Negeri 2 Ruteng

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.