GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Budaya Multi Etnis Meriahkan HUT Ke - 45 KKJ Satya Bakti Kota Bitung


Republiknews, Bitung - Warga Jawa di Kota Bitung  menggelar pagelaran seni dan budaya asli daerah , dalam ulang tahun ke 45 Tahun  Kerukunan Keluarga Jawa(KKJ) Satya Bhakti kota Bitung.  Minggu (29/05/2022) bertempat di GOR Dua Sudara, stadion Manembo- nembo Kota Bitung.


KKJ Setya Bakti Kota Bitung, dibentuk oleh beberapa sesepuh  perantau dari berbagai daerah di pulau Jawa.


Menurut Ketua Umum, Aras Sinaba, KKJ Setya Bakti kota Bitung tergabung dari 20  kerukunan dari berbagai daerah di pulau Jawa .


Dalam kegiatan tersebut, KKJ Satya Bhakti Kota Bitung,  dimeriahkan dengan ratusan  kesenian asli Jawa, diantaranya Reog Ponorogo, Campursari, Jaipong, Rebana, Tari Masamper, Maengket, Dana- Dana dan beberapa kesenian  lainya dari berbagai daerah .


Terkenal dengan kota yang multi etnik, membuat Kota Bitung menjadi kota yang melesat dalam perkembangan  ekonomi dan peradaban kultur budayanya. 


Selain mempunyai letak geografis yang dikelilingi lautan, dengan tempat wisata alami nan elok menawan, Kota Bitung juga mempunyai kekayaan budaya yang multi etnik.


Hal tersebut tak lepas dari para pendatang dari beberapa suku di Indonesia, yang sudah menetap di kota Bitung, yang pastinya mempunyai kultur dan budaya khas daerah masing-masing .


Seperti juga pendatang dari Jawa yang sudah menetap dan turun- temurun di kota Bitung, dan tetap mempertahankan budaya asli daerah asal untuk menjaga kelestariannya.


Ketua KKJ Satya Bhakti kota Bitung, yang juga menjadi staf khusus Walikota Bitung , Aras Sinaba menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan budaya leluhur walupun  berada di perantauan, selain itu KKJ juga berkomitmen untuk mendukung seluruh program pemerintah kota Bitung.


" KKJ bertujuan untuk mempererat persaudaraan sesama perantau dalam mempertahankan budaya leluhur, selain itu KKJ juga berkomitmen untuk mendukung program - program pemerintah di kota Bitung dalam segala aspek, terutama dalam hal penanganan Vaksinasi covid - 19 , kegiatan nanti walau ada pagelaran budaya tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat" " terang Sinaba .


Tak hanya itu, Aras Sinaba juga menjelaskan, untuk mendukung pariwisata kota Bitung, budaya Jawa , khususnya Reog Ponorogo dan Campursari siap untuk meramaikan dalam event - event yang di selenggarakan Pemkot Bitung bila diminta, dimana bumi di pijak disitulah langit di junjung" ujarnya.


Selain kekayaan alam dan spot wisata yang alami yang dimiliki kota Bitung, paduan dari beberapa kultur budaya  bisa menjadi ciri khas kota Bitung dalam menarik wisatawan lokal atupun asing. 


Diketahui Kerukunan Keluarga Jawa (KKJ) lahir sebagai wadah para perantau Jawa yang sudah menetap di kota Bitung untuk tetap bersatu dalam visi dan misi melestarikan budaya serta adat leluhur yang adiluhung dan membantu menyukseskan program - progam pemerintah kota Bitung .


Hadir dalam HUT KKJ  Tersebut Asisten II Pemkot, Safsus, ,Kakandepag, Kodim 1310/Bitung , Kapolres , Danyon Marhanlan VIII Bitung, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat kota Bitung.( Suryo)

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.