GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Jalankan KKN di Desa Nangalili, Mahasiswa Unika Ruteng Budidaya Sawi di Pekarangan Warga

 

KKN Mahasiswa Unika Santu Paulus dalam membudidayakan tanaman sawi hijau. | Foto: Nestor Madi

Manggarai, Republiknews.com-Mahasiswa Unika Santu Paulus Ruteng yang menjalankan kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Nangalili, Kecamatan Lembor  Selatan, Kabupaten Manggarai Barat membudidayakan tanaman sawi hijau di pekarangan warga, Rabu(03/08/2022).


Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja selama masa KKN yang dijadwalkan berlangsung hingga pertengahan Agustus ini. 


Menurut Kordinator Mahasiswa KKN di Desa Nangalili, Matilda  Limur kegiatan yang menggunakan lahan Sekretaris Desa Nangalili ini menjadi contoh budidaya tanaman untuk menyiasati keterbatasan lahan.


 “Alasan kami memilih lahan di pekarangan rumah pak sekdes kerena keterbatasan lahan di kelompok tani, Kegiatan membudidayakan tanaman sawi hijau merupakan salah satu program kerja kami selama KKN”, ujar Matilda.


Kegiatan para mahasiswa KKN dari Unika Santu Paulus Ruteng ini mendapat apresiasi dari Sekretaris Desa Nangalili, Dzulfikarno Canhir S.IP. Ia mengaku budidaya ini sangat bermanfaat secara ekonomis dan menjadi model bagi masyarakat setempat. 


“Pemanfaatan lahan kosong untuk budidaya sawi ini sangat bermanfaat karena nilai jual. Hal ini juga akan contoh untuk penanaman sawi hijau bagi Penduduk Desa Nangalili”, ujarnya. 


Sawi merupakan salah satu komoditas tanaman hortikultural dari jenis sayur-sayuran yang dimanfaatkan daun-daun yang masih muda.  Sawi hijau merupakan jenis sayuran daun yang digemari oleh banyak orang, karena memiliki kandungan pro-vitamin A dan asam arkobat yang tinggi. 


Sawi dapat tumbuh dan beradaptasi disemua jenis tanah, baik pada Tanah-tanah mineral yang bertekstur ringan  sampai liat, berat, maupun tanah organik seperti tanah gambut.


Nestor Madi

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.