GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Ciptakan Regenerasi Wartawan, KJJT Gelar Ngopi Bareng


Republiknews.com, SURABAYA -
Didasari  kebutuhan bagi regenerasi baru yang berprofesi Jurnalis,  untuk mendapatkan dan meresap ilmu pengetahuan  jurnalistik yang diberikan guru pembimbing Komunitas Jurnalis Jawa Timur (KJJT). Maka rencana bakal ada pembentukan KJJT wilayah Surabaya, Jumat (04/02/2023). 


Tujuan pembentukan pengurus tersebut adalah sebagai wadah belajar, guna meningkatkan kemampuan jurnalistik para wartawan se- Surabaya, di samping itu sebagai organisasi yang bisa mengayomi dan menampung masalah-masalah dan keluhan, serta kendala yang ditemui  para jurnalis di lapangan.


Hadir pada moment  tersebut wartawan dari Liputan7.id  Surabaya, Slamet, ia mengatakan keinginannya untuk bergabung di KJJT agar terus bisa belajar dan menyerap ilmu-ilmu jurnalistik.


"Salah satu ciri wartawan itu adalah bisa menulis berita, di KJJT kita difasilitasi untuk belajar, agar kelak bisa menjadi wartawan yang profesional, berwibawa dan mampu menjaga marwah wartawan," terang Slamet.


Ketua KJJT Pusat Ade S Maulana akan menunjuk salah satu rekan wartawan sebagai leader's agar dapat mengajak rekan-rekan belajar di KJJT.


"Dengan membentuk KJJT wilayah Surabaya, tentunya dengan tetap berpegang teguh kepada komitmen, belajar untuk menjadi profesional serta dapat menjaga nama baik profesi wartawan," tegasnya.


Saat yang sama, Mawardi, Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) KJJT, berharap dengan akan dibentuknya KJJT Surabaya, bisa menampung aspirasi dan memberikan pelatihan kejurnalistikan kepada semua wartawan di Surabaya agar menjadi seorang jurnalis yang profesional dan mengerti dan paham tentang kode etik jurnalistik.


"Saya lahir dari KJJT, mengenal jurnalistik juga dari sana, adanya dosen pembimbing yang kompeten dibidangnya, membuat saya yakin, KJJT akan melahirkan wartawan yang dewasa di lapangan," terangnya.


Sebagaimana diketahui selama ini KJJT telah bergerak diantaranya mengadakan kegiatan diskusi dan belajar bersama kepada para Jurnalis yang dibimbing oleh dosen-dosen yang berkompeten di bidangnya masing-masing.


"Semoga dengan adanya ngopi bareng hari ini, KJJT Surabaya bisa cepat terbentuk," pungkasnya.

(Redho)


Sumber Resmi divisi Humas KJJT

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.