GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Beri Rasa Aman, Polsek Kota Utara Tingkatkan Patroli KRYD


Republiknews.com, Gorontalo
- Kepolisian Sektor Kota Utara Polresta Gorontalo Kota kembali melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam bentuk Patroli Malam di wilayah Kota Utara dan Sipatana. 


Pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan gangguan Kamtibmas serta merupakan wujud implementasi tindak lanjut Masyarakat dalam kegiatan Jum'at Curhat. 


Dengan adanya Patroli Malam ini diharapkan dapat meminimalisir peluang Pelaku kejahatan untuk melakukan perbuatan yang melanggar hukum sehingga Masyarakat lebih merasa nyaman, aman dan tenteram dalam beraktifitas. 


Kegiatan dilaksanakan di beberapa titik seperti di Jl. Brigjen Piola Isa, Kel. Dulomo Selatan. Jl. Prof. Dr. Aloe saboe, Kel. Wongkaditi Timur, Jl. Adam Zakaria, Kel. Dembe Jaya, Jl. Pangeran Hidayat, Kel. Wongkaditi Barat, Jl. John Aryo Katili, Kel. Tanggikiki, Jl. Tondano, Kel. Bulotadaa Barat, Jl. Padang, Kel. Tapa, Ex Terminal 42, Kel. Tapa Kec. Sipatana dan Sepanjang jalan Andalas Kec. Sipatana


Kapolsek Kota Utara Iptu Fredy Yasin mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tindak lanjut aduan dari program Jum'at Curhat yang rutin dilaksanakan setiap minggunya untuk mencegah penyakit Masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Kota Utara.


“Beberapa tindak kriminalitas kerap juga terjadi akibat Pelaku berada di bawah pengaruh alkohol,untuk itu kami terus melakukan Patroli agar Kamtibmas tetap terjaga terlebih lagi di masa tahapan Pemilu seperti saat ini,"tutup Kapolsek. (Riskito)

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.