GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Pelaksanaan Pengerjaan Program TMMD ke 115 di Cigudeg - Rumpin Sudah Tahap Finishing


Republiknews.com, Bogor -  Ada beberapa tahapan lagi yang terus dikerjakan pada pelaksanaan program TMMD ke 115 TA 2022 Kodim 0621/Kab.Bogor untuk dapat menyelesaikan semua pengerjaan proyek pembangunan infrastruktur dan sebagainya. Walaupun pasti ada saja kendala yang dihadapi, misalnya terkait cuaca, yang saat ini cuaca memang bisa dikatakan cukup ekstrim. Hal itu dikatakan oleh Kapten lnf Tatang Taryono. Kamis (2/10).


" Pelaksanaan program ini bisa dikatakan sudah hampir selesai, dimana hampir seluruh pengerjaan sudah mencapai tahap finishing. Tahap finishing adalah pekerjaan akhir dari sebuah kegiatan pembangunan dalam rangka menutupi, melapisi dan memperindah dari sebuh bangunan atau kontruksi. Dari beberapa pembangunan program tmmd yang dilaksanakan, saat ini yang sudah mencapai tahap finishing diantaranya yaitu pengerjaan renovasi 2 unit rutilahu yang saat ini sudah sampai pada tahap pengacian untuk dibagian dinding rumah. Kemudian pada pengerjaan renovasi Masjid yang berada di Kp.Cijantur sudah sampai tahap finishing pengecatan." Ujar Tatang.


" Dan untuk pelaksanaan pengerjaan lainnya yang sudah sampai pada tahap finishing yaitu pengerjaan renovasi Mushola yang berada di titik nol, kemudian pembuatan MCK yang berada di titik nol juga serta pembuatan pos kamdes atau pos kamling yang ada di titik nol. Ketiga tersebut juga sudah memasuki tahap finishing." Tambahnya.


Dan terkait pembangunan jalan penghubung antara dua desa di kecamatan Rumpin dan Cigudeg, semuanya tetap menjadi fokus utama pengerjaannya. Saat ini untuk pembangunan jalan TMMD juga sudah mencapai tahapan akhir.


Kapten lnf Tatang Taryono selaku Danki ssk tmmd kali ini, bersama tim satgas TMMD akan terus melaksanakan pengerjaan pembuatan seluruh program TMMD ke 115 di wilayah cigudeg dan Rumpin ini secara maksimal. (Hera)

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.