GpdlGfO6GUAiTpMpTfr6GSOo

Slider

Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Badiklat Kumham Sulut: ”Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”


Bitung, Republiknews.com
- (02/10) Tanggal 01 Oktober diperingati masyarakat Indonesia sebagai Hari Kesaktian Pancasila. Mengusung  tema ”Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju”, Kepala Balai Diklat Hukum dan HAM Sulawesi Utara, Wahju Prihandono mengharapkan baik Pegawai maupun PPNPN Balai Diklat mengaktualisasikan dan memperkokoh nilai nilai Pancasila. 


” Pancasila mampu mengatasi perbedaan dengan adanya keberagaman agama, ras, suku, serta adat istiadat di Indonesia, Pancasila menjadi ideologi yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan melalui nilai -nilai yang terkandung di dalamnya sehingga bahngsa Indonesia dapat hidup berdampingan secara damai, harmonis dan penuh toleransi. Untuk itu saya mengajak seluruh keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM memaknai Hari Kesaktian Pancasila dengan bergerak menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme mulai dari diri sendiri, menjadi contoh dan teladan dalam mengaktualisasikan nilai Pancasila dan bersatu membangun bangsa dalam mewujudkan Indonesia Maju” demikian pesan Wahju Prihandono saat membacakan amanat Menkumham pada upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan Kantor Balai Diklat Hukum dan HAM Sulut. 


Pelaksanaan Upacara merupakan rangkaian akhir penyelenggaraan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila dimana mulai tanggal 30 September 2023  pukul 06.00 WITA  Kantor Balai Diklat telah melaksanakan pengibaran bendera setengah tiang dan pada tanggal 01 Oktober 2023  selain bendera berkibar satu tiang penuh, pegawai turut mendengarkan Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui Youtube Kemendikbud RI. 

(Tzr)

Special Ads
Special Ads
Special Ads
© Copyright - Republiknews
Berhasil Ditambahkan

Type above and press Enter to search.